Upaya Agar Lionel Messi Batal Mundur Jadi Agenda Nasional


BUENO AIRES - Upaya agar Lionel Messi mengurungkan niatnya untuk meninggalkan timnas menjadi agenda nasional. Seluruh warga Argentina kini ikut merayu La Pulga supaya terus membela La Albiceleste.

Setelah Messi menyatakan mundur dari timnas Argentina, sejumlah orang terkenal dan penting segera berbicara dengannya. Mereka meminta agar penyerang Barcelona itu meralat ucapannya. Pemain berusia 29 tahun itu diminta untuk tetap memperkuat Negeri Tango di ajang internasional.

Presiden Argentina Mauricio Macri, menjadi orang penting terakhir yang membujuk Messi.  Rupanya, ini membuat warga setempat ikut-ikutan merayu peraih Balon d’Or 2015 itu agar tidak jadi mundur. 

Gerakan itu terjadi dihampir semua kota besar di Argentina. Setiap papan billboard digital kini terpampang tulisan “No Te Vayas Lio” yang artinya “Jangan pergi (mundur) Messi”. Tulisan itu terlihat di jalan tol, stasiun kereta bawah tanah sampai hotel.

Ribuan warga Argentina melakukan hal serupa. Mereka mengibarkan banner yang isinya meminta agar Messi tetap aktif di timnas. Pesan moril dan dukungan juga membanjiri pemain kelahiran Rosario itu. Salah satunya disampaikan Marcelo Tinelli, putra Wakil Presiden Argentina, San Lorenzo.

“Kamu (Lionel Messi) pemain terbaik di dunia. Jangan pernah pensiun (dari timnas) sekalipun sudah berusia 200 tahun. Saya mohon Messi, tetap bertahan. Saya tidak ingin kamu pergi. Kami semua pernah melakukan kesalahan,” ucap Tinelli sambil menangis, dilansir marca. 

Sumber: http://soccer.sindonews.com

Berlangganan Berita Terbaru:

0 Response to "Upaya Agar Lionel Messi Batal Mundur Jadi Agenda Nasional"

Post a Comment

Sumber Lain