AS Belum Bisa Konfirmasi Kabar Kematian Bos ISIS


WASHINGTON - Pemerintah Amerika Serikat (AS) menuturkan, sampai saat ini mereka belum bisa mengkonfirmasi kabar kematian bos ISIS, Abu Bakar al-Baghdadi. Orang nomor satu ISIS itu disebut tewas dalam serangan udara koalisi pimpinan AS akhir pekan kemarin.

Kementerian Pertahanan AS atau Pentagon menuturkan, sejauh ini mereka masih menganggap bahwa a-Baghdadi masih hidup. Ini disebabkan mereka belum mendapatkan satupun bukti yang menyatakan al-Baghadadi telah tewas dalam salah satu serangan yang mereka lancarkan.

"Kami tidak punya alasan untuk percaya itu benar," kata juru bicara Pentagon, Mayor Adrian Rankine-Galloway, seperti dilansir marinecorpstimes pada Rabu (15/6).

Sebelumnya diberitakan, kantor berita pro-ISIS, al-Amaq mengkonfirmasi kabar kematian pemimpin ISIS Abu Bakar al-Baghdadi. Kantor berita itu menuturkan, al-Baghdadi tewas oleh serangan udara koalisi pimpinan AS di Raqqa.

"Abu Bakr al-Baghdadi telah tewas oleh serangan udara koalisi di Raqqa pada hari kelima Ramadhan (Minggu)," bunyi laporan al-Amaq.

Dalam beberapa tahun terakhir memang telah ada sejumlah laporan jika al-Baghdadi terluka, bahkan dikabarkan tewas, tetapi tidak ada yang berhasil dikonfirmasi. Terakhir, al-Baghdadi diketahui mengalami luka serius akibat serangan udara pada 18 Maret 2015 yang juga menewaskan 3 orang lainnya.



Sumber: http://international.sindonews.com


AV

Berlangganan Berita Terbaru:

0 Response to "AS Belum Bisa Konfirmasi Kabar Kematian Bos ISIS"

Post a Comment

Sumber Lain