Jakarta - Kandidat calon wakil gubernur Djarot Saiful Hidayat menyatakan yel-yel 'Ahok Pasti Tumbang' dari PDIP Jakarta adalah hal biasa. Yel-yel itu muncul sebelum ada keputusan dari PDIP soal siapa yang bakal didukung di Pilgub DKI 2017.
"Itu kan untuk internal mereka karena belum ada keputusan resmi dari Partai," kata Djarot yang juga Ketua DPP Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan PDIP ini, di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (18/8/2016).
Kini Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dinyatakannya mendukung duet Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot untuk Pilgub DKI 2017. Bila nanti sudah ada dukungan resmi, PDIP diyakininya tak akan berbeda-beda pandangan lagi, semua pengurus bakal mendukung Ahok-Djarot.
"Kan biasa, kalau teman-teman di DPD itu berbeda pendapat. Tapi kalau sudah ada keputusan, wah langsung dia karena sudah teruji militansi, loyalitasnya. Ini sama seperti tahun 2011-2012 waktu itu kan ada beberapa perbedaan," kata Djarot.
Djarot menilai yel-yel itu juga tak membikin gadu politik internal PDIP. PDIP juga diyakininya bakal solid terus meski kadernya punya beragam pandangan.
"PDIP sudah sangat teruji," kata Djarot yang kini menjabat Wakil Gubernur Jakarta ini.
Megawati, dikatakan Ahok dan Djarot, telah mendukung Ahok-Djarot berduet di Pilgub DKI 2017. Namun secara resmi, PDIP belum menentukan pilihannya untuk Pilgub DKI.
Sumber : http://news.detik.com
0 Response to "Djarot: Yel-yel 'Ahok Pasti Tumbang' Karena Belum Ada Keputusan PDIP"
Post a Comment