MINDEN - Seorang pengungsi Suriah di Jerman dipuji sebagai pahlawan setelah mengembalikan uang 150 ribu Euro atau sekitar Rp2,1 miliar yang dia temukan kepada polisi di Kota Minden, Jerman.
Duit sebanyak itu dia temukan di lemari yang diberikan oleh organisasi amal. Kepolisian Kota Minden tidak merilis identitas pengungsi pria berusia 25 tahun itu.
”Pemuda ini telah melakukan perbuatan teladan dan pantas dapat penghargaan yang besar,” bunyi pernyataan Kepolisian Kota Minden, seperti dikutip The Guardian,kemarin.
“Orang sering melaporkan sejumlah kecil uang temuan kepada polisi, tetapi jumlah yang besar ini benar-benar luar biasa,” lanjut polisi.
Uang yang ditemukan pengungsi Suriah itu rinciannya 50 ribu Euro dalam bentuk uang tunai dan buku tabungan berisi lebih dari 100 ribu Euro. Uang dan buku tabungan tersebut ditemukan tersembunyi di bawah papan lemari yang diterima pengungsi dari badan amal.
Pria Suriah tersebut meninggalkan keluarganya dan tiba di Jerman Oktober lalu. Dia saat ini sedang mengambil pelajaran bahasa dan berencana untuk melanjutkan studinya di Minden.
Berkat kebaikannya, polisi sekarang mencari pemilik uang tersebut.
Ini bukan pertama kalinya pengungsi Suriah telah menunjukkan sikap terhormat mereka. Pada bulan Mei, sekelompok pengungsi Suriah memutuskan untuk membantu meluncurkan kampanye donasi setelah setelah kebakaran hebat merusak kawasan di dekat Kota Fort McMurray, Kanada.
Sumber: http://international.sindonews.com
0 Response to "Kembalikan Duit Temuan Rp2,1 M, Pengungsi Suriah di Jerman Dicap Pahlawan"
Post a Comment