Setelah Foto, Muncul Akun Twitter Dukungan untuk Risma Menjadi Cagub DKI


JAKARTA - 'Kode keras' wacana majunya Tri Rismaharini menjadi calon Gubernur DKI Jakarta semakin bermunculan.

Setelah beredar foto 'Risma for DKI' di media sosial, kini muncul akun jejaring sosial Twitter yang mendukung Wali Kota Surabaya itu menduduki kursi DKI-1.

Akun tersebut diketahui bernama @Karisma_Jakarta.
Di foto profilnya, akun tersebut memajang karikatur wajah Risma dengan tulisan 'Bekerja Dengan Hati'
Sementara, dalam keterangannya, admin akun tersebut menuliskan 'Warga Jakarta | Menemukan pemimpin yg dekat dgn rakyat, hidupnya utk layani rakyat ~ Dr. (HC) Tri Rismaharini, M.T.'

Sedangkan akun tersebut berisi cuitan dukungan untuk Risma dan dokumentasi kegiatan Risma baik dalam bentuk foto maupun video.

Tercatat akun tersebut sudah memposting 1.040 kicauan.
Meski Risma belum menyatakan kesediaannya maju sebagai cagub DKI, akun tersebut sudah menjadi sorotan banyak pengguna media sosial.

Sedari cuitan pertamanya, yakni Senin 2 Mei 2016, akun tersebut sudah menghimpun 284 followers.
Hingga berita ini disusun, belum diketahui siapa pengelola akun tersebut.
Belum ada pula tanggapan Risma terkait keberadaan akun ini.


Sumber: http://www.tribunnews.com

Berlangganan Berita Terbaru:

0 Response to "Setelah Foto, Muncul Akun Twitter Dukungan untuk Risma Menjadi Cagub DKI"

Post a Comment

Sumber Lain