SBY Harap Stabilitas Keamanan Internasional Tetap Terjaga


Jakarta - Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berharap pemerintah Indonesia terus menjaga stabilitas keamanan di dunia internasional. Menurutnya, hal itu sangat penting karena saat ini dunia internasional sedang diterpa berbagai isu.

"Kita berharap tempratur geopolitik di wilayah konflik seperti konflik di Laut China Selatan, semenanjung Korea dan keamanan Asia Pasifik tetap dalam keadaan rendah," ujar SBY, saat menjadi keynote speaker pada konferensi internasional "Ïn The Zone" dengan tema "Feeding The Zone" yang diselenggarakan oleh Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) bekerjasama dengan The PerthUSAsia Centre di Djakarta Theater, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (14/5/2016).

Menurutnya, banyak hal hal yang tidak dapat diprediksi saat ini seperti serangan teroris atau soal pengaruh aktivitas politik di dunia seperti pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) dan negara-negara lainnya, atau pergantian Sekjen PBB.

"Tetapi Indonesia tidak sendiri dan ini menjadi tantangan global," sambungnya

SBY mengatakan selain pengaruh geopolik dunia, dunia internasional juga dihadapkan pada pertumbuhan ekonomi yang melambat dan banyaknya pengangguran.

"Hampir sebagian kekayaan di dunia dimiliki oleh satu persen jumlah penduduk dunia," kata SBY.

Pada konteks dalam negeri, SBY melihat Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah bekerja keras dalam menaikkan laju ekonomi nasional.

"Kami berharap Presiden Jokowi sukses dalam mencapai targetnya," ucapnya. 

Sumber: http://news.detik.com



Berlangganan Berita Terbaru:

0 Response to "SBY Harap Stabilitas Keamanan Internasional Tetap Terjaga"

Post a Comment

Sumber Lain