Jakarta - Pertemuan Bella Oktaviani (20) dengan Fajar Firdaus Persada Putra (23), teman prianya yang dikenal lewat medsos, berujung maut. Firdaus ternyata sudah memiliki rencana untuk mengambil harta korban sebelum akhirnya dihabisi nyawanya di sebuah hotel di kawasan Cipulir, Kebayoran Lama, Jaksel.
Kasat Reskrim Polres Jaksel AKBP Eko Hadi Santoso mengatakan, tidak ada hubungan asmara antara korban dengan tersangka. "Jadi ada iming-iming dari tersangka akan memberikan sejumlah uang kepada korban karena awalnya korban ini mengatakan butuh uang Rp 1 juta," ujar AKBP Eko di Mapolres Jaksel, Jl Wijaya 2 Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (4/8/2016).
Dijelaskan Eko, korban dan tersangka sudah saling mengenal sejak 2015 lewat media sosial. Sejak itu, mereka intens berkomunikasi via medsos.
"Saat korban bilang butuh uang, tersangka merasa punya kesempatan untuk memperdaya korban," imbuhnya.
Bak gayung bersambut, curhatan korban itu ditanggapi oleh tersangka. Hingga akhirnya, keduanya janjian untuk ketemuan yang kemudian ditentukan di sebuah hotel di kawasan Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Mendapat kesempatan tersebut, tersangka pun menyiapkan sejumlah minuman keras untuk mencekoki korban. Tujuannya untuk membuat korban mabuk sehingga memudahkannya untuk merampas harta korban.
"Sebelum disetubuhi, korban dicekoki minuman keras untuk membuat korban lena biar pelaku bisa leluasa mengambil barang korban," cetusnya.
Namun, rencana yang tadinya hanya mengambil barang korban, tidak semulus di pikirannya. Korban dan tersangka terlibat percekcokan sampai akhirnya tersangka menghabisi nyawa korban di atas ranjang.
"Setelah itu, barulah tersangka mengambil handphone, uang korban di dompet sebesar Rp 600 ribu dan sebuah modem," tuturnya.
Sementara itu, tersangka mengaku punya niat untuk mencuri harta korban setelah korban menulis status di media sosial. Tersangka kemudin mengajak korban bertemu, dengan menjanjikan akan memberikannya sejumlah uang.
"Sebenernya saya tidak pernah ketemu sebelumnya sama korban. Kemudian beberapa hari sebelum kejadian, korban nulis status tapi saya lupa statusnya apa, terus saya ajak chat dan disambut," ungkap Fajar.
Duda beranak 1 ini kemudian mengajak korban untuk bertemu di hotel tersebut. Dia juga mempersiapkan minuman keras dari rumahnya untuk membuat korban mabuk.
Tidak ada niat membunuh, cuma mau ngambil barang-barangnya saja," kata Fajar.
Tersangka mengaku, korban dia dengan modus serupa ada 4 wanita lainnya. Sebelum Bella, tersangka mengingat pernah memperdaya wanita asal Bogor bernama Dedeh Yuliani.
"Tapi tidak sampai dibunuh," ucapnya.
Sumber : http://news.detik.com
0 Response to "Polisi: Bella Temui Fajar di Hotel di Cipulir karena Dijanjikan Uang Rp 1 Juta"
Post a Comment