PARIS - Sejumlah polisi bersenjata
lengkap menyerbu dasar Menara Eiffel di Paris untuk mengevakuasi para
wisatawan dari landmark ikonik ini.
Seperti dikutip dari Daily Express, Sabtu (6/8/2016), pengunjung diperintahkan menjauh dari bangunan paling terkenal di Perancis ini bersamaan dengan sejumlah polisi bersenjata berat menyambangi salah satu situs wisata yang paling populer di dunia.
Polisi telah mengepung daerah tersebut dan sejumlah saksi mengatakan bahwa polisi bersenjata berada di "seluruh tempat". Para turis dievakuasi sesaat setelah pukul 8 malam dan selama proses evakuasi mereka diminta untuk tetap "tenang".
Beberapa orang di tempat kejadian telah melaporkan bahwa adanya paket yang "mencurigakan" menjadi alasan dilakukannya evakuasi. Namun belum dapat dipastikan kebenarannya. Perancis sendiri berada dalam keadaan darurat menyusul serangan di Paris dan Nice baru-baru ini.
Seperti dikutip dari Daily Express, Sabtu (6/8/2016), pengunjung diperintahkan menjauh dari bangunan paling terkenal di Perancis ini bersamaan dengan sejumlah polisi bersenjata berat menyambangi salah satu situs wisata yang paling populer di dunia.
Polisi telah mengepung daerah tersebut dan sejumlah saksi mengatakan bahwa polisi bersenjata berada di "seluruh tempat". Para turis dievakuasi sesaat setelah pukul 8 malam dan selama proses evakuasi mereka diminta untuk tetap "tenang".
Beberapa orang di tempat kejadian telah melaporkan bahwa adanya paket yang "mencurigakan" menjadi alasan dilakukannya evakuasi. Namun belum dapat dipastikan kebenarannya. Perancis sendiri berada dalam keadaan darurat menyusul serangan di Paris dan Nice baru-baru ini.
Sumber : http://international.sindonews.com
0 Response to "BREAKING: Polisi Prancis Evakuasi Pengunjung Menara Eiffel"
Post a Comment