Tata Indonesia Bangun Kepercayaan Konsumen Lebih Penting


JAKARTA - Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) adakan customer gathering di 21 dealer 3S-nya di Indonesia selama periode Juni–Agustus 2016. Hal ini merayakan penjualan Tata yang ke-3000 unit di Indonesia yang tercatat sejak September 2013.

Kali ini bertepatan dengan bulan Ramadhan, TMDI mengadakan 5 kegiatan pertama di dealer 3S Tata Motors di Bandung (16 Juni), Tulungagung (18 Juni), Lampung (19 Juni), Jombang (21 Juni), Malang (22 Juni). 

“Program ini merupakan program silaturahim pelanggan untuk memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih pada 3000 customer di Indonesia. Kami mengundang semua Customer TMDI untuk hadir dan bertatap muka dengan tim TMDI. Customer dapat memanfaatkan program ini sebagai ajang bertukar informasi seputar produk dan usahanya,” ujar Presiden Direktur TMDI, Biswadev Sengupta dalam keterangan resminya Selasa (14/6/2016).

Biswadev berharap, ajang ini dapat dimanfaatkan konsumen untuk mengajak para teman dan saudaranya. Sambil menunggu waktu berbuka puasa, undangan dapat mencoba langsung kendaraan Tata Motors dan menerima langsung penjelasan teknis dan non teknis dari tim TMDI seputar kendaraan Tata Motors. Termasuk informasi program purna jual TMDI.

Jawa Timur menjadi pemimpin pasar bagi Tata Motors di Indonesia dengan pangsa pasar 40,26% . Jakarta memimpin di posisi kedua dengan pangsa 13,43% sementara di tempat ketiga adalah Jawa Barat dengan pangsa 10,09%. Data tersebut menunjukan prospek pertumbuhan produk truk besar seperti Tata Prima dan truk menengah Tata Motors Tata Ultra yang akan diluncurkan di GIIAS 2016 sangat cerah mengingat penjualan Tata Motors di Indonesia masih didominasi segmen pick up kecil.

“Merek Tata Motors di Indonesia masih sangat baru. Tim kami mendapatkan penjualan wholesale 1000 unit pertama dalam waktu 477 hari, sementara 1000 unit kedua dalam waktu 277 hari dan 1000 unit ketiga 246 hari. Kami yakin, kami adalah salah satu merek yang tumbuh sangat pesat di Indonesia. Lebih penting dari itu, bagi TMDI 3000 unit bukan sekadar angka melainkan lambang kepercayaan dari 3000 orang Indonesia. Yang penting untuk dijaga dengan memberikan pelayanan purna jual yang maksimal,” pungkas Biswadev.


Sumber: http://autotekno.sindonews.com

AV

Berlangganan Berita Terbaru:

0 Response to "Tata Indonesia Bangun Kepercayaan Konsumen Lebih Penting"

Post a Comment

Sumber Lain