JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebut kerja Kepala Biro Umum Pemprov DKI tak becus dalam mengawasi sejumlah pekerjaan di Balai Kota DKI Jakarta. Ini terkait dengan kecelakaan kerja yang terjadi pada 31 Maret 2016 lalu.
Saat itu sekitar pukul 19.30, Zainudin terjatuh dari atap plafon saat tengah bekerja untuk membuat ducting AC di atap Gedung Utama Balai Kota DKI Jakarta dekat Balairung.
Menurut Ahok, seharusnya peristiwa ini tidak terjadi bila pihak Biro Umum DKI Jakarta memberikan pendampingan.
"Aneh ada petugas swasta jatuh. Kekonyolan namanya kalau kontraktor kerja tanpa kita ngerti. Biro umum nyalahin kontaktor lagi. Enggak bisa. Ini kesalahan biro umum. Enggak becus," kata Ahok saat pembuka pelatihan kesehatan dan keselamatan kerja (K3) di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (23/5/2016).
Ahok memberi contoh seperti seorang pemilik rumah yang tengah mempekerjakan asisten rumah tangga. Maka sebagai pemilik rumah akan memberikan penjelasan fungsi alat-alat elektronik, seperti kulkas, microwave dan dispenser.
Perlu diketahui, seorang teknisi yang tengah bekerja untuk membuat ducting AC di atap Gedung Utama Balai Kota DKI Jakarta dekat Balairung, Zainudin (25) terjatuh. Zainudin pun kini menjalani perawatan di salah satu RS terdekat dari Balai Kota
Sumber: http://metro.sindonews.com.
0 Response to "Soal Pekerja Jatuh di Balai Kota, Ahok Salahkan Kabiro Umum"
Post a Comment