Diduga Ada Eks Napi di Pengurus Golkar, Ini Respons Loyalis Akom


JAKARTA - Politikus Partai Golkar Firman Soebagyo mengaku tak mengetahui kabar mengenai masuknya mantan narapidana (napi) kasus korupsi pengadaan Alquran‎, Fadh El Fouz A Rafiq di jajaran pengurus DPP Golkar kepemimpinan Setya Novanto.

Firman menyarankan, para wartawan menanyakan hal demikian ke tim formatur langsung. "Enggak tahu itu. Tanyakan pada formatur saja," kata Firman di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (25/5/2016).

Namun lanjut loyalis Ketua DPR Ade Komarudin (Akom) ini, yang jelas ada asas prestasi, dedikasi, loyalitas dan tidak tercela (PDLT) di Golkar.

"Itu pakem-pakem yang diatur dalam anggaran dasar dan rumah tangga dalam menentukan seorang kader dalam menduduki posisi-posisi tertentu ya PDLT itu," kata Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR ini.

Diketahui, beredar selebaran yang mencantumkan berbagai nama pengurus Golkar kepemimpinan Setya Novanto. Salah satu nama dalam selebaran itu adalah Fadh El Fouz A Rafiq, putra pedangdut A Rafiq.

Firman juga mengaku mendapatkan selebaran tersebut.‎ "Saya hanya dapat dari WhatsApp group satu lembar saja. Yang lain enggak tahu," pungkas Firman.


Sumber: http://nasional.sindonews.com



Berlangganan Berita Terbaru:

0 Response to "Diduga Ada Eks Napi di Pengurus Golkar, Ini Respons Loyalis Akom"

Post a Comment

Sumber Lain