JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani mengakui, pihaknya sudah turun ke lapangan bersama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Kementerian Sosial (Kemensos) terkait bencana banjir dan tanah longsor seperti yang terjadi di Sukoharjo, Jawa Tengah.
"Saya juga sudah bertemu Gubernur (Jawa Tengah) menanyakan situasi di sana," ujar Puan di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (22/6/2016).
Menurut Puan, pemerintah mengklaim telah mengambil tindakan dalam bencana yang disebutkan akibat hujan deras yang mengguyur wilayah rawan longsor.
Menteri asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mengatakan, tindakan yang diambil pemerintah berupa mengevakuasi warga ke tempat aman dan mengisolasi daerah rawan longsor.
"Untuk saat ini tetap melakukan pencarian korban yang diduga hilang atau sudah ditemukan korban yang meninggal," katanya.
Selain tindakan penyelamatan terhadap warga di sana, Pemerintah memastikan telah memberikan dana antisipasi bencana yang melalui BNPB. Kata Puan, pemerintah juga telah memberikan bantuan jaminan hidup kepada keluarga korban.
"Semua hal-hal yang perlu diantisipasi dan tindaklanjuti sudah dilakukan, menunggu laporan hasil pemantauan tim yang standby di sana, berkoordinasi dengan gubernur dan kepala daerah," pungkasnya.
Sumber: http://nasional.sindonews.com
0 Response to "Puan Klaim Pemerintah Sudah Koordinasi Terkait Banjir & Longsor"
Post a Comment