JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menangkap tangan anggota DPR. Beredar kabar, kali ini yang ditangkap berasal dari Fraksi Partai Demokrat.
Menyikapi kabar itu, Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Hinca Pandjaitan sedang memantau perkembangan kabar tersebut. "Kami @PDemokrat sedang memantau perkembangan situasi," tulis Hinca melalui akun Twitternya, @hincapandjaitan, Rabu (29/5/2016)
Dia juga belum dapat memastikan langkah yang akan diambil Demokrat sampai ada keterangan resmi dari KPK. "Sikap partai nanti akan kami sampaikan setelah ada keterangan resmi dari KPK," tulis Hinca.
Sebelumnya, Ketua KPK Agus Rahardjo membenarkan kabar adanya anggota DPR yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT). Namun Agus belum bersedia membeberkan detail penangkapan tersebut kepada media.
Dia berjanji mengumumkan hasil penangkapan tersebut dalam konferensi pers nanti sore. "Betul, nanti tunggu konpers (konferensi pers)," kata Ketua KPK Agus Rahardjo saat dikonfirmasi, Rabu, (29/6/2016).
KPK telah menyegel ruangan anggota Komisi III DPR dari Fraksi Partai Demokrat I Putu Sudiartana. Ruangan bernomor 0906 itu berada di lantai 9 Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
Sumber: http://nasional.sindonews.com
0 Response to "Kader Dikabarkan Ditangkap, Demokrat Tunggu Keterangan Resmi KPK"
Post a Comment