Orlando - Setelah dicari tim SAR gabungan, jasad seorang bocah berusia 2 tahun yang diseret seekor aligator di danau air asin di lingkungan Walt Disney World di Orlando, Florida, Amerika Serikat (AS) akhirnya ditemukan. Jasad bocah ini ditemukan oleh tim penyelam.
Orange County Sheriff Jerry Demings menyatakan dalam jumpa pers, dirinya dan seorang pastor Katolik telah memberitahu keluarga bahwa jasad bocah itu telah ditemukan. Jasad bocah itu ditemukan di dekat tempat dia menghilang dan masih utuh.
Orange County Sheriff katanya dan seorang pastor Katolik telah memberitahu keluarga bahwa tubuh anak itu ditemukan di dekat tempat dia menghilang dan benar-benar utuh.
"Ini adalah pesan yang sulit untuk disampaikan," kata Demings dalam jumpa pers seperti dilansir Reuters, Kamis (16/6/2016). "Tentu saja keluarga itu bingung, tapi saya juga percaya dan agak lega bahwa kita mampu menemukan anak mereka ... sehingga mereka bisa datang untuk mengatasi apa yang telah terjadi," sambungnya.
Para pejabat satwa liar sebelumnya telah menangkap dan membunuh lima aligator dari Seven Seas Lagoon dan memeriksa mereka untuk mencari jejak anak itu. Tapi Kepala Komisi Konservasi Perikanan dan Alam Liar Florida Nick Wiley mengatakan, terlalu dini menyatakan apakah salah satu dari lima reptil itu pelakunya.
"Ada kesempatan baik bahwa kami sudah memiliki aligator karena kami memfokuskan upaya kami dalam jarak itu, di daerah itu di mana insiden ini terjadi," katanya. Dia menambahkan bahwa penyelidikan akan fokus pada hasil tes forensik dan bekas gigitan pada jasad anak itu. Jasad anak itu akan diautopsi untuk penyelidikan penyebab kematiannya.
Insiden ini terjadi pada Selasa (14/6) malam waktu setempat. Bocah ini tengah berlibur bersama orang tua dan kakak perempuannya yang berusia 4 tahun, dari Nebraska. Mereka tiba di Orlando pada Minggu (12/6) waktu setempat. Keluarga ini melihat aligator menyerang bocah itu di Seven Seas Lagoon.
"Sang ayah bergegas masuk ke air untuk menarik putranya dari gigitan aligator," terang Demings saat itu, sembari menambahkan sang ayah mengalami sejumlah luka goresan di tangannya dan gagal menyelamatkan putranya. Ibunda balita itu juga masuk ke dalam air untuk mencari putranya. "Kenyataan menyedihkannya, beberapa jam berlalu dan kemungkinan besar kita tidak akan menemukan korban dalam keadaan selamat," ucap Demings.
Pencarian besar-besaran pun dilakukan dengan mengerahkan helikopter, sonar, unit marinir dan pawang aligator hingga akhirnya bocah itu ditemukan Kamis ini dalam keadaan sudah tidak bernyawa.
Sumber : http://news.detik.com
0 Response to "Jasad Bocah 2 Tahun yang Diseret Aligator di Danau Orlando Ditemukan Utuh"
Post a Comment