INGGRIS- Salah satu badan intelijen
pemerintah Inggris, GCHQ, resmi hadir di Twitter terhitung sejak hari
Senin (16/05), dengan memakai akun @GCHQ.
Lembaga ini menjelaskan bahwa keputusan untuk hadir di media sosial seperti Twitter adalah bagian dari strategi untuk membuat GCHQ lebih mudah diakses dan agar lebih terbuka, terutama terkait dengan tugas-tugas GCHQ dalam melindungi Inggris.
Juru bicara GCHQ, Andrw Pike, mengatakan, "Kami ingin publik lebih tahu bagaimana kami bekerja ... kami ingin meramaikan pembicaraan di media sosial tentang teknologi, matematika, keamanan siber, dan topik-topik lain."
Pike juga menegaskan bahwa pihaknya tidak akan berbagi informasi intelijen atau mengunggah informasi tentang operasi yang tengah dilakukan GCHQ.
"Pesan-pesan yang akan kami tempatkan di Twitter nantinya terkait dengan sejarah, bahasa, teknologi, dan hasil dari misi-misi kami."
Salah satu akun pertama yang diikuti oleh @GCHQ adalah @007 akun resmi agen rahasia fiksi James
Bond.
Sumber: http://www.bbc.com
0 Response to "Dinas Intelijen Inggris GCHQ Resmi Hadir Di Twitter"
Post a Comment